3 Masalah yang Bikin Timnas Indonesia U-19 Babak Belur di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Jelang tampil di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Timnas Indonesia U-19 menghadapi sejumlah masalah.

Rauhanda Riyantama | mxkd.sbs
Jum'at, 19 Agustus 2022 | 16:45 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-19 berpose sebelum berlaga melawan Filipina U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7/2022). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/aww)

Pemain Timnas Indonesia U-19 berpose sebelum berlaga melawan Filipina U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7/2022). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/aww)

mxkd.sbs - Di balik persiapan timnas Indonesia U-19 untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, ada sederet kendala yang bisa memupuskan langkah anak asuh Shin Tae-yong ke putaran final turnamen.

Timnas Indonesia U-19 di bawah asuhan Shin Tae-yong bakal menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, sederet masalah bisa jadi ancaman besar.

Timnas Indonesia U-19 tergabung dalam Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, bersama Vietnam, Hong Kong dan Timor Leste.

Baca Juga: Masih Minim Prestasi, Mochamad Iriawan Siap Jadi Ketum PSSI Selama Dua Periode

Vietnam bakal jadi lawan terkuat, namun anak asuh Shin Tae-yong bakal mendapat kuntungan mengingat bermain di markas sendiri.

Deretan pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, tentu animo suporter bakal mendapat dukungan suporter.

Meski demikian sejumlah masalah mengancam timnas Indonesia U-19, bahkan masalah-masalah yang muncul bisa membuat tim asuhan Shin Tae-yong gagal melaju ke putaran final.

Baca Juga: Lama Menghilang, Berikut 5 Pesepak Bola Kenamaan yang Ternyata Masih Main di Liga Inggris

1. Persiapan Minim

Vietnam menatap ajang kualifikasi Piala Asia ini dengan pemusatan latihan di Jepang, sementara timnas Indonesia belum melakukan uji coba satu kali pun.

Meskipun setelah Shin Tae-yong pulang dari Korea Selatan segera dilakukan pemusatan latihan, namun hanya beberapa pekan saja persiapan yang dimiliki.

Baca Juga: Gabung ViOn Zlate Moravce, Pelatih Ungkap Kelebihan Egy Maulana Vikri

Kurang dari sebulan saja, tentu ini menjadi persiapan yang minim bagi anak asuh Shin Tae-yong dan harus segera siap tempur.

Timnas Timnas Indonesia U-19 Rabbani Tasnim (melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Filipina U-19 dalam laga penyisihan Grup Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7/2022). Indonesia menang dengan skor 5-1. (ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww)
Timnas Timnas Indonesia U-19 Rabbani Tasnim (melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Filipina U-19 dalam laga penyisihan Grup Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7/2022). Indonesia menang dengan skor 5-1. (ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww)

2. Tak ada kesempatan tampil di Liga 1 2022

Ada puluhan pemain timnas Indonesia U-19 yang belum dimainkan klub-klub mereka di Liga 1 2022, beberapa di antaranya bahkan tergabung untuk tim muda.

Baca Juga: Pelatih FC ViOn Zlate Moravce Bantah Rekrut Egy Maulana Vikri karena Punya Banyak Followers

Tentu ini kerugian, apalagi sudah jauh-jauh hari Shin Tae-yong mengungkapkan kemarahannya karena hanya sedikit anak asuhnya yang bermain untuk klub Liga 1.

Hal ini tentu menjadi masalah Shin Tae-yong, tak heran mengapa pelatih asal Korea Selatan ini mengeluh sulit menemukan striker mumpuni untuk kelas tim nasional.

3. Dihantui Kegagalan Piala AFF U-19 2022

Timnas Indonesia U-19 tentu masih dibayang-bayangi kegagalan di Piala AFF U-19 2022, kalah head-to-head dari Vietnam dan Thailand.

Hasil yang membuat PSSI bahkan sampai mengirim surat protes terhadap AFF karena merasa dicurangi, drama yang membuat Indonesia mengancam keluar dari AFF.

Meskipun pada akhirnya Indonesia tetap stay di AFF setelah investigasi yang dilakukan tak ditemukan unsur sepak bola gajah antara Vietnam dan Thailand.

Indonesia harus segera bangkit, tampil tanpa beban seiring dukungan suporter selaku status tuan rumah yang tentu berpengaruh pada mental para pemain.

Kontributor: Eko
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak