Persija Jakarta vs PSIS Semarang, Laga Penentuan Nasib Julio Banuelos

Persija Jakarta saat ini dalam situasi sulit setelah terjerembab ke zona degradasi.

Galih Priatmojo | mxkd.sbs
Minggu, 15 September 2019 | 13:30 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos saat menghadapi PSM Makassar pada babak final leg pertama Piala Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019). [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos saat menghadapi PSM Makassar pada babak final leg pertama Piala Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019). [Suara.com/Muhaimin A Untung]

mxkd.sbs - Laga Persija Jakarta kontra PSIS Semarang akan menjadi penentuan bagi nasib pelatih Julio Banuelos. Laga pekan ke-18 Liga 1 2019 itu sendiri akan dihelat di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (15/9/2019). 

Sebagaimana diketahui, manajemen Persija telah memberikan ultimatum kepada Julio Banuelos agar memenangi pertandingan melawan PSIS. Jika tidak, juru racik asal Spanyol tersebut harus meninggalkan Persija.

Desakan manajemen Macan Kemayoran bukan tanpa sebab. Sejak didatangkan untuk menggantikan Ivan Kolev, ia baru menyumbangkan 2 kemenangan dari 12 pertandingan.

Baca Juga: Pelatih Barcelona Sebut Ansu Fati Pemain yang Tak Normal

Hasil tersebut membuat Persija kini terdampar di zona degradasi. Baru mengumpulkan 14 poin, Persija ada pada posisi 17.

Sadar posisinya di ujung tanduk, Banuelos menegaskan siap menatap laga hidup mati tersebut. Ia bertekad mengamankan tiga poin dari pertandingan saat menjamu PSIS sore nanti.

"Saya tidak memikirkan hal lain. Jadi fokus ke tim untuk memberikan tiga poin," kata Banuelos dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.

Baca Juga: Menang Besar atas Valencia, Barcelona Masih Tertahan di Peringkat Keempat

Persija tidak akan bisa dengan mudah mengalahkan PSIS. ini karena pasukan Ibu Kota tidak akan diperkuat oleh beberapa pemain andalannya seperti Ryuji Utomo dan Ismed Sofyan.

Sementara itu, PSIS sedang dalam kepercayaan diri tinggi jelang pertandingan ini. Sebab, dua laga terakhir berhasil mereka lalui dengan torehan positif.

PSIS berhasil menahan imbang Arema FC 1-1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada 31 Agustus lalu. Setelah itu, mereka berhasil mencuri poin penuh di kandang PSM Makassar setelah menang 1-0 pada 11 September.

Baca Juga: Hadapi Valencia Tanpa Messi, Valverde: Kami Tak Ingin Mundur!

Akan tetapi, Pelatih PSIS Bambang Nurdiansyah mengingatkan skuatnya agar waspada akan kebangkitan Persija Jakarta. Sebab, Persija bisa saja bangkit di laga ini.

"Saya berpesan ke pemain agar jangan kalah dalam semangat. Biar hasil nanti setelah peluit panjang. Ini yang selalu saya tanamkan ke pemain," ujar Bambang Nurdiansyah.

Perkiraan susunan pemain:

Baca Juga: Ini Pengakuan Pelatih Arsenal Terhadap Masa Depan Shkodran Mustafi

Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Rezaldi Hehanusa, Maman Abdurrahman, Xandao, Tony Sucipto; Rohit Chand, Joan Tomas, Sandi Sute; Riko Simanjuntak, Novri Setiawan, Marko Simic

Pelatih: Julio Banuelos

PSIS Semarang (4-4-2): Jandia Eka Putra; Fredyan Wahyu, Frendi Saputra, Rio Saputro, Soni Setiawan; Septian David Maulana, Heru Setyawan, Eka Febri, Jonathan Cantillana; Hari Nur Yulianto, Bayu Nugroho

Pelatih: Bambang Nurdiansyah

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak